GIAT PRA MUSRENBANG UNTUK PENYUSUNAN RKPD TAHUN 2025 KELURAHAN PILANG

  • Jan 19, 2024
  • Mahmud

Kegiatan Pelaksanaan PRA MUSRENBANG Kelurahan Pilang untuk penyusunan RKPD atau Rencana Kerja Pembangunan Daerah tahun 2025 ini dilaksanakan di kediaman ketua Lembaga Pemberdayaan Masyarakat biasa disingkat LPM di Kelurahan Pilang Bapak Makmud menghasilkan banyak sekali usulan-usulan yang ditampung. 

Adanya pihak yang ikut berkontribusi dalam hal ini adalah Ketua Rukun Tetangga (RT), Rukun Warga (RW) se kelurahan Pilang, Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM), Ketua Tim Penggerak PKK Kelurahan, Karang Taruna, Babinsa, Perwakilan Kelompok Disabilitas Kelurahan (KDK), Ketua Kelompok Masyarakat (POKMAS) dan juga PErwakilan dari kader Posyandu. 

Giat Pra Musrenbang ini diadakan agar usulan dari semua warga bisa tertampung dan dapat diakomodir dengan baik, usulan yang diajukan juga harus sesuaikan dengan KAMUS USULAN MUSRENBANG TAHUN 2025 BAPPEDALITBANG Kota Probolinggo, " tutur Mahmud selaku ketua LPM Pilang dalam sambutannya.

Kegiatan yang diadakan pada hari Rabu tanggal 17 Januari 2024 silam ini diharapkan adanya usulan warga dapat disusun dengan baik sesuai kamus musrenbang, yang mana selanjutnya akan dibahas dalam MUSRENBANG tingkat kelurahan.